Untuk Pelestarian Lingkungan Hidup dan Pengelolaan Sumber Daya Alam yang Lebih Baik

Rabu, 25 April 2012

Abdon Kembali Pimpin AMAN


Abdon Nababan

Laporan Rizal Pajokka dan Silvia dari Tobelo

JURnaL Celebes-Tobelo. Abdon Nababan kembali terpilih menjadi Sekretaris Jenderal Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) untuk periode 2012-2017 pada Kongres AMAN di Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara. Abdon dipilih secara aklamasi setelah semua peserta konres menyatakan memilihnya. Satu calon lainnya Juarsih Aloys menyatakan mundur setelah menyampaikan visi-misi. Sementara calon lain Satria Wangsa secara otomatis tidak terpilih setelah semua peserta kongres menyatakan memilih Abdon.
Pemilihan Sekjen AMAN yang berlangsung hingga malam waktu setempat merupakan agenda terakhir dari Kongres yang dibuka 19 April 2012 lalu oleh Ketua DPRD Mazuki Ali. Setelah calon Aloys mengundurkan diri, pemilihan dilangsung dengan dua calon yakni Abdon Nababan dan Satria Wangsa.
Namun pimpinan sidang Hein Namotemo yang juga Bupati Halmahera Utara bertanya kepada peserta dan meminta siapa yang ingin memilih Abdon. Serentak semua peserta Kongres menyatakan memilih Abdon. Saat itu juga sidang pemilihan Sekjen ini tidak dilanjutkan lagi karena sudah dianggap peserta kongres secara aklamasi memilih Abdon Nababan. Jam 19:00 WIT, Abdon ditetapkan sebagai Sekjen terpilih kembali.
Selain memilih Sekjen, sebelum sesi pemilihan Sekjen, Kongres juga memilih 14 orang Dewan AMAN atau dua orang setiap region (wilayah).
Konres juga menetapkan tempat Konres AMAN lima tahun mendatang yakni di Sumatra. Daerah yang mencalonkan diri masing-masing Jawa Timur, Sumatra, Bengkulu, Sulawesi Tengah, Bali, Maluku, dan Banten. (rizal-silvi)

Tidak ada komentar: